Dampak Abu Gunung Kelud di Yogyakarta
Yogya - Letusan Gunung Kelud di Jawa Timur membawa dampak buruk bagi kota-kota di Yogyakarta dan Jawa Tengah bahkan Abu Gunung Kelud sampai di Kota Kembang Bandung. Guyuran abu tebal sejak Jumat(14/2) dini hari membuat aktivitas warga lumpuh. Kegiatan belajar mengajar ditiadakan dan roda perekonomian ikut terhenti. Tidak hanya itu kegitan penerbangan di Bandara Internasional Adisutjipto juga dihentikan sampai batas waktu yang belum ditentukan.Gubernur DIY Sri Sultan HB X menyarankan warganya untuk mengurangi aktivitas keluar rumah demi keselamatan. Apabila terpaksa melakukan kegiatan diluar rumah, dihimbau untuk menggunakan masker, alat pelindung diri dan menyalakan lampu kendaraan di sepanjang perjalanan. Dinas Kesehatan dan Puskesmas mengedarkan masker gratis kepada masyarakat. Masker tersebut bisa diperoleh di Puskesmas secara gratis selama persediaan masker masih ada. Dinas Kesehatan sudah membagi sekitar 150.000 masker, selain itu Dinas Kesehatan juga meminta agar puskesmas buka selama 24 jam.
Abu Vulkanik Gunung Kelud juga menyebabkan kegiatan belajar mengajar siswa di Yogyakarta terpaksa dihentikan mengingat bahaya dan resiko yang mungkin terjadi. Berdasar SK Gubernur DIY No.27/Kep/2014, Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta meliburkan sekolah mulai dari Taman Kanak-kanak hingga SMA/SMK diliburkan hingga Sabtu, 15 Februari 2014.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar